#7 Tenang adalah Kekuatan Super

Bisa tetap tenang di situasi yang memaksa untuk tidak tenang merupakan salah satu kekuatan super. Bagaimana tidak? Ketika banyak orang yang tergoda untuk grasak-grusuk, kita malah bisa duduk tenang. Nampak sepele ya?

Tentang menjadi tenang ini merupakan pembahasan saya dengan adik saya belakangan ini. Beberapa harı sebelum ujian CPNS, dia menceritakan kalau dia tidak mengalami deg-degan yang berlebihan. Tidak khawatir. Tidak berpikir yang aneh-aneh. 

Bukankah itu seharusnya kabar baik? 

Adik saya malah merasa aneh. Menurutnya justru saat mendekati hari ujian ini lah dia seharusnya bisa lebih deg-degan. Idealnya dia khawatir tentang ujiannya. Idealnya dia memikirkan yang aneh-aneh aja. Tapi, itu semua tidak terjadi. 

Sampai hari ujian tiba dan dia menyelesaikannya dengan perasaan tenang. Wohhoo!

Menurut pemikiran saya, bisa tetap tenang di tengah badai merupakan kekuatan tersendiri. Tidak semua orang punya keahlian seperti itu. Walaupun tidak akan mengubah kenyataan, bisa tetap tenang justru membawa kebaikan bagi diri sendiri.

Saya jadi ingat pengalaman naik kapal kayu beberapa kali. Bertemu dengan ombak yang hampir berada di atas kepala saya bukanlah situasi yang normal untuk tetap diam dan tenang. Entah bagaimana ceritanya, saya tetap tenang. 

Saat berada di situasi seperti itu, saya justru mengarahkan pendangan saya kepada nahkoda kapal. Kalau sang nahkoda santai ae, kenapa penumpang harus panik? Mau gak mau saya percaya saja kepada si nahkoda. 

Di semua perjalanan bergelombang itu, saya berakhir selamat sampai tujuan. Mungkin si nahkoda memang ahlinya menghadapi gelombang. Saya bukan ahli gelombang laut, tapi kok saya tetap bisa tenang ya?

Iya, saya percaya bahwa ketenangan adalah kekuatan super. Bisa tetap tenang di situasi yang tidak menyenangkan adalah kelebihan. Harus dipertahankan dengan tetap mengingat dan latihan. Ingat untuk tetap tenang. Walaupun mungkin banyak penjelasan yang harus kita beritahu, rasakan bagaimana hatimu merespon keadaan di sekitarmu. Apakah bisa tetap tenang?

Ingatlah, ketenangan memang tidak akan mengubah kenyataan yang telah terjadi. Akan tetapi, dengan tetap tenang kita berhasil melakukan kebaikan kepada diri kita sendiri. Banyak orang sampai mendaki gunung atau mengikuti kelas meditasi untuk bisa mengendalikan diri dan meraih ketenangan batin/hati. 

Mungkin kalau semua umat manusia belajar dan bisa tenang, mungkin hidup di bumi akan lebih baik. 

Tenang saja ya!


Toba, Oktober 21

M


Komentar

Postingan Populer